Jejak 2 Mantan Prajurit Terbaik Divif 2 Kostrad di Penrem 081 DSJ

    Jejak 2 Mantan Prajurit Terbaik Divif 2 Kostrad di Penrem 081 DSJ
    Kapenrem 081/DSJ Mayor Arm Nurwahyu Sujatmiko.

    Madiun, - Divisi Infanteri (Divif) 2/Kostrad akan selalu memiliki tempat tersendiri bagi Kapenrem 081/DSJ Mayor Arm Nurwahyu Sujatmiko.

    Bagaimana tidak, selama belasan tahun di awal kariernya sebagai Pama TNI AD, dirinya bertugas di Yon Armed 12/155/GS Kostrad yang merupakan salah satu satuan di jajaran Divif 2/Kostrad.

    Senada dengan Kapenrem, Paur Penrem 081/DSJ Letda Inf Lamidi juga demikian. Pama TNI AD yang terkenal dengan gerakannya yang cekatan itu juga belasan tahun pernah berdinas di jajaran Divif 2/Kostrad. Tepatnya di Yonif 412 yang sekarang berubah menjadi Yonif Mekanis Raider 412/BES Kostrad di Purworejo.

    Tak ayal, duet mantan prajurit terbaik di jajaran Divif 2/Kostrad itu telah mampu memberikan masa keemasan bagi Penrem 081/DSJ, baik dari segi kemampuan personel, alat peralatan, maupun prestasi.

    Keduanya pun juga menyampaikan ucapan selamat dan rasa bangganya di HUT ke-62 Divif 2/Kostrad yang jatuh tepat pada hari ini.

    “Dirgahayu ke-62 Divisi Infanteri 2/Kostrad, Terkuat, Profesional dan Dicintai Rakyat, ” kata Kapenrem 081/DSJ Mayor Arm Nurwahyu Sujatmiko melalui pesan singkatnya, Kamis (27/4/2023).

    Dirinya berharap, momen peringatan HUT Divif 2/Kostrad kali ini dapat memacu semangat untuk terus berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara.  

    “Semoga ini menjadi momentum untuk terus menggelorakan semangat, berbuat terbaik, do the best dimanapun bertugas dan berada, ” ujarnya.

    Tak beda jauh dengan Kapenrem, selain memberikan ucapan selamatnya, Paur Penrem 081/DSJ Letda inf Lamidi pun berharap, di usianya ke-62 saat ini, seluruh satuan di jajaran Divif 2/Kostrad semakin solid dalam menjaga bingkai NKRI.

    “Selamat ulang tahun ke-62 Divisi Infanteri 2/Kostrad, semoga semakin solid dan tetap menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan Negara kesatuan Republik Indonesia, ” bebernya.***

    divif 2 kostrad penrem 081 dsj tni ad prajurit
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    PT. IBM Ajukan Gugatan Perbuatan Melawan...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Program Paslon Nomor Dua Asep Japar Andreas Pro Masyarakat dari Mulai Bedah Rumah dan Pengobatan Gratis

    Ikuti Kami